Duh, Mau Cari Jodoh Via Twitter, Pemuda Ini Malah Kena Sentil Ditjen Pajak

- Rabu, 11 Mei 2022 | 16:37 WIB
(Tangkapan Layar Twitter @DitjenPajakRI)
(Tangkapan Layar Twitter @DitjenPajakRI)

Bandarlampungpost.com - Lagi-lagi Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan beraksi menyambangi akun media sosial (medsos) wajib pajak.

Bila dahulu sempat mampir di akun seleb Tiktok Sisca Kohl hingga sosok fenomenal Ghozali, hari ini, 11 Mei 2022, akun Twitter @DitjenPajakRI menowel akun @Greschinov, bak mengisyaratkan kewajiban membayar pajak.

Ya, sembari menampilkan emot tersenyum, akun Twitter @DitjenPajakRI mengunggah ulang posting-an atas nama Erlangga Greschinov yang sejatinya sedang mencari peruntungan untuk mendapatkan calon istri idaman.

Baca Juga: Andi Surya Menilai Macet di Merak-Bakauheni Bukti Terabaikannya Rencana Jembatan Selat Sunda

Kemunculan akun Twitter Ditjen Pajak itu tampaknya lantaran sang pemilik akun turut menampilkan penghasilan, yakni berkisar Rp70-100 juta per bulan.

 

(Tangkapan Layar Twitter @DitjenPajakRI)
(Tangkapan Layar Twitter @DitjenPajakRI)

Seketika, konten Ditjen Pajak tersebut pun mengundang banyak perhatian dan komentar netizen yang beragam.

"Hahahaha admin gercep soal beginian," tulis akun @jendrO.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Sampaikan Permintaan Maaf dan Take Down Video Bersama Ragil Mahardika

"HAHAHA LANGSUNG DISENTIL DONG," sahut akun @mrmdhxx.

"Gua selalu suka movement lu min, lincah bener kek mio karbu," timpal akun @hdkrisdian710. ***

Editor: Angga Yosef

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X